Musim Hujan, Pengendara Diminta Hati-Hati Jalan Berlubang di Jakarta

• Monday, 13 Jan 2020 - 13:38 WIB
Lubang karena aspal mengelupas di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. (Foto: TMC Polda Metro Jaya).

JAKARTA - Musim hujan selain menimbulkan banjir dan genangan air juga terjadi kerusakan jalan di sejumlah wilayah Jakarta. Salah satunya di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

Pantauan dari TMC Polda Metro Jaya, Minggu (12/1/2020) di jalan tersebut, tepatnya di dekat Gama Tower arah mampang ada dua lubang karena aspal yang mengelupas.

   Aspal mengelupas di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. (Foto: TMC Polda Metro Jaya).

Kerusakan di jalan yang sama juga terdapat di depan Gedung Aryo Bima atau tepatnya sebelum pom bensin arah mampang. Pengendara yang melintas diimbau berhati-hati agar terhindar dari kecelakaan.

Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan saat tergenang air karena diguyur hujan. (Foto: Antara).

"Hati-hati bila melintas ada jalan berlubang di Jalan Rasuna Said Jakarta Selatan depan Gedung Aryo Bima tepatnya sebelum pom bensin arah Mampang," dikutip dari TMC Polda Metro.

Hujan yang mengguyur Jakarta belakangan ini sempat menggenangi sejumlah ruas jalan di Jakarta. Termasuk, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

 

Editor : Kurnia Illahi

(Sumber : Inews.id )