Ini Kota/Negara Dengan Durasi Puasa Terpanjang

Mus • Friday, 24 Apr 2020 - 13:20 WIB

Jakarta - Mulai Jumat (24/04) umat Islam di seluruh dunia memulai ibadah puasa Ramadhan selama sebulan.

Umumnya di tanah air, umat muslim menjalankan puasa selama 13-14 jam per hari. Namun di belahan dunia lain durasi puasa bervariasi, bergantung pada kapan matahari terbit dan terbenam. Pada bulan-bulan di musim panas, waktu antara matahari terbit hingga terbenam bisa lebih lama dari biasanya. Hal ini tentu memperpanjang waktu yang dibutuhkan bagi umat Islam untuk berpuasa.

Untuk kota dan negara dengan  durasi puasa terpanjang, adalah:

  1. Greenland: 21 jam 42 menit
  2. Finlandia dan Norwegia 20 jam
  3. Swedia dan Jerman 19 jam
  4. Inggris 18 jam 5 menit

Sedangkan durasi puasa terpendek dijalani umat Muslim di Afrika Selatan, Australia, dan Chile dengan waktu rata-rata 11 jam 5 menit. (mus)