Kemenag Siapkan Buku Manasik Haji Perempuan

Mus • Friday, 4 Sep 2020 - 14:12 WIB

Jakarta - Kementerian Agama melalui Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) berencana menyiapkan buku manasik haji yang dikhususkan bagi perempuan. Buku manasik ini akan didedikasikan kepada seluruh perempuan karena kemuliaannya.

Hal itu diungkapkan mantan Kasubdit Advokasi Haji Wawan Djunaedi saat lepas sambut Sri Ilham Lubis yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Ditjen PHU. Sri Ilham kini menjabat sebagai Kepala Pusat Kerja Sama dan Standardisasi Halal Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal Kementerian Agama.

Sementara Wawan Djunaedi yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Advokasi Haji di Direktorat Bina Haji Ditjen PHU sekarang menjabat sebagai Kepala Pusat Bimbingan dan Pendidikan Khonghucu Sekretariat Jenderal Kementerian Agama.

“Kemenag akan menyiapkan Buku Manasik Haji Perempuan dan Buku Saku Manasik Haji Perempuan,” kata Wawan di Jakarta.

Penerbitan buku manasik haji perempuan ini, kata Wawan, berawal dari diskusinya dengan Direktur Bina Haji Khoirizi saat dirinya menjabat sebagai Kasubdit Advokasi Haji di Ditjen PHU. Menurutnya, manasik haji perempuan terhitung lebih kompleks dibanding manasik haji laki-laki.

“Hal ini berlatar belakang karena banyaknya perbedaan antara manasik haji laki-laki dan perempuan yang terhitung lebih kompleks bagi perempuan,” jelas Wawan.

Wawan menjelaskan, saat ini kedua buku tersebut masih dalam proses pencetakan. Buku manasik haji perempuan akan dibagikan kepada seluruh pembimbing haji. Adapun buku saku manasik haji perempuan, akan didistribusikan kepada jemaah haji perempuan.

“Untuk para pembimbing manasik haji akan dibagikan Buku Manasik Haji Perempuan karena berisi fiqih-fiqih manasik haji perempuan, sedangkan buku sakunya akan dibagikan kepada jemaah haji perempuan,” tuturnya.