Aliran Listrik Sebagian Jakarta Selatan Padam, ini Penjelasan PLN

MUS • Tuesday, 1 Dec 2020 - 10:14 WIB

Jakarta – Aliran listrik di sejumlah wilayah Jakarta Selatan, tadi pagi padam. PT PLN menyebut pemadaman ini terjadi karena gangguan jaringan 150 KV. 

"Sedang ada gangguan jaringan 150 KV yang menyebabkan beberapa daerah di Jakarta selatan padam, sejak sekitar jam 9.00 WIB," jelas Senior Manager General Affairs PLN Disjaya, Emir Muhaimin. Pemadaman terjadi di kawasan Mampang, Sudirman, Kuningan, Pasar Minggu, Senayan, SCBD, Duren Tiga, Kemang, dan Antasari.

PLN terus mengupayakan penormalan aliran listrik. Sebagian besar pasokan listrik ke wilayah terdampak sudah normal. Kecuali di Taman Rasuna dan Duren Tiga. (Mus)