Gubernur Sultra Sambut Baik Entry Meeting BPK Terkait Pemeriksaan Interim Laporan Keuangan

MUS • Wednesday, 10 Feb 2021 - 14:26 WIB

Kendari - Gubernur Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi, membuka kegiatan entry meeting terkait dengan rencana pelaksanaan pemeriksaan Interim laporan Keuangan Pemerintah Daerah TA 2020 dan Pemeriksaan Kinerja yang digelar secara daring melalui aplikasi Zoom oleh Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Sulawesi Tenggara, Rabu (10/2/2021).
 
Berdasarkan Surat Edaran Sekretaris Jenderal Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) nomor 06/SE/X.XIII.2/3/2020 tentang Mekanisme Penyesuaian Sistem Kerja dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Covid-19 di Lingkungan Pelaksana BPK, menyatakan bahwa selama masa keadaan tertentu darurat bencana wabah penyakit akibat virus Corona (Covid-19), tugas pemeriksaan dapat dilaksanakan secara daring online dan menghindari pertemuan secara fisik.

Gubernur Sultra Ali Mazi dalam sambutannya menyampaikan kepercayaannya kepada semua pihak meski harus melaksanakan tugas secara daring dikarenakan masih dalam pandemi Covid-19. “Meskipun demikian saya percaya bahwa kita semua tetap memiliki semangat yang kuat dan berkomitmen untuk mewujudkan tujuan pelaksanaan kegiatan ini. Saya selaku pimpinan daerah Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara tentu menyambut baik dan mengapresiasi agenda yang diselenggarakan oleh BPK Perwakilan Prov. Sultra," ungkap Gubernur.

Dengan adanya pemeriksaan interim ini, dirinya berharap dapat menjadi masukan terhadap kegiatan yang tengah disusun, agar manajemen pengelolaan keuangan daerah semakin transparan, akuntabel, efektif dan efisien. Lebih lanjut ia juga berharap agar pelaksanaan pemeriksaan Interim laporan Keuangan Pemerintah Daerah TA 2020 dan Pemeriksaan Kinerja dapat berjalan dengan lancar.

“Saya berharap kegiatan pemeriksaan Interim dapat berjalan lancar dan semua SKPD yang ada di Provinsi Sulawesi Tenggara dapat bekerja dengan serius dan juga fokus sehingga apa yang diharapkan dapat menjadi kenyataan. Untuk itu, saya minta kepada OPD agar dapat memberikan semua informasi yang diminta sehingga dapat memberi kemudahan para pemeriksa,” tutup Gubernur.

Di tingkat Pemerintah Kota Kendari, Walikota H. Sulkarnain Kadir turut mengikuti kegiatan entry meeting yang dibuka oleh Gubernur Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi yang digelar secara daring melalui aplikasi Zoom. (HenQ)