Mancini Umumkan Skuad Timnas Italia untuk Piala Eropa 2020

MUS • Wednesday, 2 Jun 2021 - 14:31 WIB

Roma - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Italia, Roberto Mancini telah mengumumkan 26 pemain yang akan mengikuti Piala Eropa 2020. Seperti biasanya, Juventus menyumbangkan wakil terbanyak dalam skuad Gli Azzurri.

Kali ini Mancini cenderung memanggil nama-nama yang berlaga di Italia. Hanya ada tiga saja yang bermain di luar negeri dalam skuadnya saat ini, yaitu Jorginho (Chelsea), Emerson Palmieri (Chelsea), dan Marco Verratti (Paris Saint-Germain).

Selain itu, Mancini juga memasukkan nama penyerang muda Sassuolo, Giacomo Raspadori. Dia dipanggil setelah Timnas Italia U-21 tersingkir di perempat final Piala Eropa U-21 karena kalah 3-5 dari Portugal.

Sedangkan pemain yang Mancini coret adalah Gianluca Mancini (AS Roma), Matteo Pessina (Atalanta), dan Matteo Politano (Napoli). Meski tidak ada mereka, Italia tetap memiliki kualitas mumpuni dengan nama-nama yang ada sekarang.

Mancini berharap Italia bisa melaju sejauh mungkin di Piala Eropa 2020. Mancini tahu hasil bagus di Piala Eropa akan menjadi hadiah berharga bagi masyarakat Negeri Pizza yang setahun lebih hidup di tengah pandemi.

“Kami berharap kiprah kami di ajang ini bisa sejauh mungkin dan kami bisa membuat orang-orang Italia bahagia,” kata Mancini, dikutip dari Football Italia.

Berikut skuad Timnas Italia untuk Euro 2021:

Kiper:Gianluigi Donnarumma (AC Milan), Alex Meret (Napoli), Salvatore Sirigu (Torino).

Bek: Francesco Acerbi (Lazio), Alessandro Bastoni (Inter Milan), Leonardo Bonucci (Juventus), Giorgio Chiellini (Juventus), Giovanni Di Lorenzo (Napoli), Emerson Palmieri (Chelsea), Alessandro Florenzi (PSG), Leonardo Spinazzola (AS Roma), Rafael Toloi (Atalanta).

Gelandang: Nicolo Barella (Inter Milan), Bryan Cristante (AS Roma), Frello Jorge Luiz Jorginho (Chelsea), Manuel Locatelli (Sassuolo), Lorenzo Pellegrini (AS Roma), Stefano Sensi (Inter Milan), Marco Verratti (PSG).

Penyerang: Andrea Belotti (Torino), Domenico Berardi (Sassuolo), Federico Bernardeschi (Juventus), Federico Chiesa (Juventus), Ciro Immobile (Lazio), Lorenzo Insigne (Napoli), Giacomo Raspadori (Sassuolo).